Analisis Isi Berita Rancangan Undang-Undang Mahkamah Agung

ABSTRAK

Skripsi ini berjudul “Analisis Isi Berita Rancangan Undang-Undang Mahkamah Agung Pada Harian Umum Media Indonesia Edisi September 2008” sesuai dengan pokok permasalahan yang diangkat yaitu “Sejauhmana isi pemberitaan harian umum Media Indonesia terkait pro dan kontra perpanjangan batas usia pensiun hakim agung dalam Rancangan Undang-Undang Mahkamah Agung (RUU MA) edisi September 2008?”.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pesan pada pemberitaan harian umum Media Indonesia terkait pro dan kontra perpanjangan batas usia pensiun hakim agung dalam RUU MA edisi September 2008.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis data kuantitatif dengan analisis isi. Sedangkan untuk menunjang hasil penelitian ini diperoleh melalui metode triangulasi kepada tiga peneliti lainnya, yakni penulis, wartawan dan pembaca. Barulah diuji reliabilitas sampel.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah harian umum Media Indonesia tidak setuju (kontra) terhadap perpanjangan batas usia pensiun hakim agung di RUU MA.File Selengkapnya.....

Sponsor

Pengikut