Pengaruh Faktor-Faktor Internal dan Eksternal Terhadap Kebijakan Penentuan Harga Jual

BAB I

PENDAHULUAN




A. Latar Belakang Masalah

Kebijakan penentuan harga jual produk atau jasa merupakan salah satu

keputusan manajemen yang paling penting, karena hidup atau matinya

perusahaan tergantung pada keputusan penentuan harga jual. Harga jual

harus cukup untuk menutup seluruh biaya dan laba normal, agar perusahaan

dapat bertahan. Jika biaya tidak dapat ditutup oleh harga jual, maka tentunya

perusahaan akan menderita rugi, sebaliknya jika penentuan harga jual yang

ditetapkan itu terlalu tinggi tentu saja para konsumen akan berpindah ke

produk lain yang sejenis. Syarat yang harus dipenuhi oleh suatu perusahaan

agar dapat sukses dalam persaingan adalah berusaha mencapai tujuan

dengan mencari dan mempertahankan pelanggan jadi sangat penting bagi

perusahaan untuk berupaya menghasilkan barang atau jasa yang sesuai

dengan selera konsumen. (Swasta; 1985 : 173)

Pada umumnya harga jual produk dan jasa standar ditentukan oleh

perimbangan permintaan dan penawaran di pasar. Namun karena

permintaan konsumen atas produk dan jasa tiadak mudah ditentukan oleh

manajer penentu harga jual maka dalam penentuan harga jual manajer

tersebut akan menghadapi banyak ketidakpastian mengenai selera

konsumen, jumlah pesaing yang memasuki pasar dan harga jual yang

ditentukan oleh pesaing.


1



2




Banyak sekali faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kebijakan

penentuan harga jual, diantaranya:
File Selengkapnya.....

Sponsor

Pengikut